Harga HP Motorola
Motorola merupakan salah satu brand ponsel ternama. Banyak produk hp yang dikeluarkan oleh Motorola. Hp yang diproduksi Motorola ini sering kali menjadi ponsel yang banyak digunakan pada masanya. Bahkan, Motorola sempat menjadi salah satu produsen ponsel terbesar. Nah, kira-kira seperti apa ponsel yang dikeluarkan oleh Motorola saat ini? Berikut akan disajikan secara lengkap mengenai ponsel Motorola. Anda akan disajikan informasi seputar perkembangan hp Motorola, pencapaian yang diraih, serta harga HP Motorola.
Sejarah Perkembangan, Latar Belakang dan Harga HP Motorola
Motorola merupakan perusahaan asal Amerika Serikat yang bergerak di bidang telekomunikasi. Perusahaan ini didirikan pada tahun 1928 oleh Joseph E. Galvin dan Paul V. Pada awal pendiriannya, perusahaan ini bernama Galvin Manufacturing Corporation. Sebelum memproduksi ponsel, Motorola pada awalnya memproduksi battery eliminator atau yang dikenal dengan adaptor. Adaptor tersebut berfungsi untuk mengubah arus AC menjadi arus DC yang selanjutnya menjadi sumber daya untuk barang-barang elektronik.
Akan tetapi, produksi adaptor ini tidak berlangsung lama. Dengan semakin berkembangnya teknologi baterai membuat adaptor tidak lagi dibutuhkan. Oleh karena itu, pendiri perusahaan Motorola ini beralih dengan memproduksi radio mobil. Pembuatan radio mobil ini disambut baik oleh banyak pihak. Penjualan radio mobil ini juga mengalami penjualan yang baik. Dengan demikian, perusahaan asal Amerika ini semakin terkenal. Pada saat yang sama, Paul memutuskan untuk mengubah nama perusahaan ini menjadi Motorola, Inc.
Tidak hanya memproduksi radio mobil, Motorola terus melakukan inovasi dengan mengeluarkan berbagai produk. Motorola juga banyak memproduksi berbagai alat komunikasi dengan dukungan teknologi radio. Produk buatan Motorola ini banyak digunakan di rumah-rumah, bahkan banyak digunakan untuk komunikasi para tentara di medan perang. Tidak hanya itu, peralatan komunikasi yang diproduksi Motorola berperan dalam misi Apollo ke bulan.
Masa Keemasan
Motorola kembali melakukan inovasi dengan memproduksi sebuah ponsel pada tahun 1973. Hp yang dibuat oleh Motorola ini menjadi ponsel pertama di dunia. Sepuluh tahun berikutnya, Motorola kembali menorehkan sejarah dengan memproduksi hp DynaTAC8000X. Ponsel tersebut diklaim ponsel komersial pertama. Dengan produksi ponsel ini, brand Motorola semakin dikenal oleh konsumen dari berbagai negara.
DynaTAC memiliki bentuk yang cukup besar dengan berat sekitar 1 kg. Sebagai ponsel pertama, hp buatan Motorola ini hanya memiliki satu fungsi, yaitu hanya bisa digunakan untuk melakukan panggilan suara. Akan tetapi, pada saat itu, ponsel Motorola ini terbilang sangat canggih. Bahkan, harga hp Motorola ini dibanderol sekitar US$ 4.000.
Bukan itu saja, Motorola memang sering menjadi pionir dalam pembuatan ponsel. Pada tahun 1996, Motorola kembali menjadi pionir dengan memproduksi ponsel lipat pertama. Ponsel tersebut merupakan tipe StarTAC. Tidak hanya itu, ponsel produksi Motorola ini memiliki ukuran yang terkecil pada masanya. Sebagai produk revolusioner, harga hp Motorola yang satu ini memang terbilang sangat mahal. Pada saat itu, ponsel lipat Motorola ini dijual dengan harga mencapai USD 1000. Meskipun demikian, ponsel lipat Motorola ini sangat laris di pasaran. Produk hp Motorola ini terjual di seluruh dunia hingga 60 juta unit.
Mengalami Keterpurukan
Setelah bertahuan-tahun menjadi pionir dalam pembuatan ponsel, Motorola mengalami kemunduran dalam penjualan ponsel produksinya pada tahun 1998. Ponsel buatan Motorola ini berhasil dilampaui oleh produk ponsel yang dikeluarkan Nokia. Tidak hanya itu, pada tahun 2007, Motorola mengalami kerugian dengan pendapatan perusahaannya turun mencapai 16 persen. Begitu pula pada tahun 2010, penjualan ponsel Motorola pada kuartal pertama tahun 2010 menduduki peringkat ke-7 dengan hanya menjual 8,5 juta unit ponsel.
Diakuisisi Perusahaan Lain
Untuk mengatasi kemunduran penjualan ponselnya, Motorola mencoba melakukan perubahan dengan membagi perusahaan menjadi dua bagian. Hal ini dilakukan Motorola pada Januari 2011. Masing-masing perusahaan tersebut memiliki fokus yang berbeda-beda. Kedua bagian perusahaan Motorola tersebut, yaitu Motorola Solutions dan Motorola Mobility. Motorola Solutions memiliki logo berwarna biru yang memiliki fokus untuk memproduksi teknologi radio. Sementara itu, Motorola Mobility memiliki logo berwarna merah yang memiliki fokus memproduksi ponsel.
Akan tetapi, Motorola Mobility terus mengalami penurunan prestasi hingga pada Agustus 2011, perusahaan ini diakuisisi oleh Google. Kerja samanya dengan Google menghasilkan sebuah produk ponsel yang terbilang cukup canggih, yaitu hp Nexus 6. Harga hp Motorola hasil kerja sama dengan Google ini dibanderol cukup mahal yang mengakhiri era smartphone dengan harga murah pada saat itu.
Akuisisi Motorola oleh Google tidak berlangsung lama. Pada tahun 2014, Motorola Mobility resmi diakuisisi oleh Lenovo dengan nilai jual USD2,91 miliar atau sekitar 40 triliun rupiah. Bersama dengan Lenovo, Motorola telah menghasilkan berbagai produk ponsel yang cukup canggih. Salah satu produk ponsel hasil kerja sama dengan Lenovo adalah seri Moto M. Ponsel tersebut diklaim memiliki internet tercepat di kelas ponsel pintar medium dengan kecepatan mencapai 300 mb per detik. Harga hp Motorola tipe Moto M ini dibanderol sekitar Rp4 juta.
Pencapaian yang Diraih HP Motorola
Menjadi Pioner dalam Pembuatan Handphone
Sebelum akhirnya diakuisis oleh Google dan Lenovo, Motorola memang terkenal sebagai pionir dalam pembuatan handphone. Selain itu, ponsel produksi Motorola sering kali menduduki peringkat teratas sebelum akhirnya dikalahkan oleh Nokia pada tahun 1998. Motorola menjadi pionir dalam pembuatan ponsel. DynaTAC8000X merupakan ponsel pertama yang diproduksi oleh Motorola dan menjadi ponsel pertama di dunia.
Tidak hanya itu, Motorola juga menjadi pionir dalam pembuatan ponsel lipat pertama dengan dirilis tipe StarTAC. Pada tahun 1999, Motorola juga kembali menjadi produsen ponsel terdepan dengan memperkenalkan smartphone pertama yang dilengkapi dengan web browsing dan dapat digunakan untuk mengirim email. Smartphone Motorola dengan kemampuan tersebut diperkenalkan melalui tipe iDEN i1000.
Motorola RAZR menjadi Smartphone Terbaik
Setelah sukses dengan produk ponsel lipat pertamanya, Motorola meluncurkan ponsel pintar melalui seri Motorola RAZR. Ponsel pintar yang diproduksi oleh Motorola ini menjadi salah satu produk yang banyak digunakan pada masanya. Tidak hanya itu, Motorola RAZR menjadi smartphone terbaik dalam penjualan di Amerika Serikat. Dalam kurun waktu empat tahun terakhir, ponsel buatan Motorola ini berhasil terjual hingga lebih dari 130 juta unit.
Seperti halnya tipe StarTAC, ponsel Motorola RAZR memiliki bentuk clamshell. Ponsel tersebut diluncurkan pada tahun 2004. Keunggulan dari Motorola RAZR ini adalah memiliki dua layar, yaitu di dalam dan di luar. Motorola RAZR juga cukup menarik dengan desain yang dianggap sangat keren pada masanya. Ponsel ini cukup populer pada masanya. Saat ini, Motorola RAZR menjadi salah satu ponsel legendaris. Ponsel Motorola ini dikabarkan akan dirilis kembali. Kabar ini disampaikan oleh CEO Lenovo pada acara Mobile World Congress 2018. Tentu saja hal ini menjadi kabar yang menarik bagi penggemar ponsel Motorola RAZR.
Harga HP Motorola
HP | Harga | Toko |
Motorola Moto Z – 64GB – Putih | Rp3.299.000 | Lihat Detil |
HelloMoto Moto Z 4GB / 64GB Snapdragon 820 – Black | Rp5.830.000 | Lihat Detil |
Motorola Moto Z2 Play – XT1710 – 4/64GB – 4G LTE – Gold | Rp4.399.000 | Lihat Detil |
Moto Z Play – Black + Moto Mods Projector | Rp8.219.001 | Lihat Detil |
Moto Z – Black + Moto Mods JBL Speaker | Rp7.819.001 | Lihat Detil |
MOTO Z – XT1650 – 4G/LTE – RAM 4 GB – 64 GB | Rp3.199.000 | Lihat Detil |
Motorola Moto Z Force – 32GB – Black/Gray | Rp12.500.000 | Lihat Detil |
MOTOROLA Moto C – 4G LTE – RAM 1GB/16B – BLACK | Rp929.000 | Lihat Detil |
Motorola Moto C Plus – 2/16 GB – Dual SIM – 4G LTE – BLACK | Rp1.349.000 | Lihat Detil |
Moto M Gray 4/32GB – 5,5 inches FHD – 3050mAh – 16/8MP Camera | Rp2.299.000 | Lihat Detil |
Motorola Moto E4 Plus – 3/32GB – Dual SIM – 4G LTE – GREY | Rp1.699.000 | Lihat Detil |
Moto E3 Power XT1706 – 16GB – Putih | Rp1.235.000 | Lihat Detil |
Motorola Moto E3 Power – 2GB/16GB ROM – White | Rp1.380.000 | Lihat Detil |
Moto Z Play – 5.5″ – White + Moto Mods Projector | Rp8.219.001 | Lihat Detil |
Motorola Moto G5S Plus Smartphone [32GB/ 4GB] | Rp2.969.000 | Lihat Detil |
Motorola XT1755 Moto C Smartphone – Black 16GB/ 1GB/ LTE | Rp989.000 | Lihat Detil |
Motorola Nexus 6 – 32GB – Black | Rp3.850.000 | Lihat Detil |