Spesifikasi dan Harga Lenovo Flex 14 Terbaru 2018
Harga Lenovo Flex 14 – Seiring bekembangnya zaman, pabrik laptop juga terus mengasah kreatifitasnya dalam bidang desain agar laku di pasaran. Lenovo menghadirkan laptop generasi baru dengan desain yang berbeda. Yakni layar yang dapat diputar ke beberapa sudut. Dengan desain yang berbeda, Lenovo berani tampil percaya diri di bursa laptop. Bahkan menurut pandangan Arena Laptop, banyak toko-toko laptop yang memamerkan laptop besutan Lenovo ini di urutan paling depan tokonya. Nah seperti apa sih Lenovo Flex 14 itu?
Lenovo Flex 14 hadir dengan prosessor Intel Core i5 merupakan salah satu prosessor terbaru dari pabrik Intel. Serta dibekali RAM 4 GB DDR 3. Lenovo Flex 14 akan memberikan kesan yang berbeda ketika Anda menggunakannya. Teknologi baru yang dibenamkan di laptop ini membuat anda terkesima dan pasti puas. Selain itu, RAM 4GB pada laptop ini juga dapat Anda tambah apabila Anda merasa kurang dengan RAM sebesar itu. Dilengkapi dengan kapasitas penyimpanan 500GB membuat Anda lebih leluasa menyimpan data digital Anda. Seperti game dan atau film.
Di bagian layar, Lenovo Flex 14 hadir dengan resolusi layar 1366×768 serta dengan lebar 14 inch. Dan yang paling istimewa dari laptop Lenovo Flex ini adalah kartu grafisnya, Lenovo Flex dibenamkan VGA NVIDIA GeForce GT720M yang mendukung tampilan layar tiga dimensi 3D. Anda dapat memainkan permainan dengan teknologi 3 dimensi dengan di dukung oleh teknologi Optimus yang akan otomatis menyalakan Intel HD Graphics 4400 ketika Anda membutuhkannya agar dapat menghemat konsumsi baterai pada laptop ini. Selain dukungan tampilan 3D laptop ini juga mendukung teknologi touch screen. Dan hebatnya pula, toch screen pada laptop ini mendukung 10 jari secara bersamaan. Yang akan mempermudah Anda dalam mengoperasikannya.
Baca juga:
Di bidang desain, laptop Lenovo Flex mengusung desain multi-mode. Mirip dengan laptop sebelumnya, Yoga 13. Layar pada Lenovo Flex dapat Anda putar sampai dengan sudut 300° yang akan membuat penampilan baru pada laptop ini, yakni posisi stand. Posisi stand adalah dimana keyboard menghadap kebawah serta monitar tetap menghadap ke pengguna. Yang bisa membuat posisi berdiri dengan cantik. Lalu apa aja sih spesifikasi lengkapnya? kita lihat dibawah ini
Spesifikasi Lenovo Flex 14
Ukuran (L x W x H mm) | 343.2 x 250.9 x 21.5 |
Layar | 14″ 1366×768 Full HD serta 3D support |
OS | Microsoft Windows 8 |
CPU | Intel Core i5 4200U – Speed 1.6 GHz Turbo Boost 2.6 Ghz |
Memori/RAM | 4 GB DDR3 (bisa ditambah) |
Kartu Grafis | NVIDIA GeForce GT720M (3D) |
Touch Screen | Ya ( mendukung 10 jari bersamaan ) |
Harddisk | 500 GB |
Drive Optik | DVD R/W |
Koneksi | Bluetoth, WiFi |
Port USB | USB 3.0 Terbaru |
HDMI | Ya |
Card Reader | Ya |
Baterai | 45 Wh |
Berat | 1.9 Kg (termasuk baterai) |
Harga Lenovo Flex 14 Terbaru!
Harga Baru: 8.195.000,-
Harga Bekas: –
Untuk Spesifikasi dan Harga Arena Laptop memberi rating: