Bisakah VPN Menjadi Ilegal?.. Ini dia Faktanya
Bisakah VPN Menjadi Ilegal? Pastinya banyak yang bertanya tanya mengenai permasalahan yang satu ini. Untuk mengetahui jawaban dari pertanyaan yang satu ini, mari kita bahas dan kupas dengan tuntas. Pertama – tama perlu diketahui oleh kita semua, bahwasanya VPN mempunyai berbagai fungsi yang sangat mendukung aktivitas online kita, mulai dari Keamanan berinternet, Kecepatan, serta kemudahan akses internet. Tapi, ada baiknya kita langsung dulu mengenai permasalahan utama kita di bawah ini
Bisakah VPN Menjadi Ilegal?…
Nah, perlu kita ketahui bahwasannya di Indonesia sendiri, tidak ada peraturan dari pemerintah yang mengatur secara jelas mengenai legal tidaknya VPN digunakan. Tetapi perlu kita ketahui bahwasannya pemerintah melarang segala perbuatan, ataupun perlakuan yang bertujuan untuk tindak kejahatan serta berbagai perbuatan yang merugikan orang lain.
Berdasarkan hal tersebut, maka penggunaan VPN dapat kita bagi dalam 2 kategori. Yakni kategori penggunaan secara Legal maupun kategori penggunaansecara Ilegal. Penjelasannya ialah:
Penggunaan Secara Legal
kategori penggunaan Legal adalah, dimana para pengguna VPN menggunakan VPN hanya sebatas untuk perlindungan aktivitas online, proses memaksimalkan kecepatan, dan lainnya. Perlindungan aktivitas online disini dapat mencakup perlindungan setiap data – data privasi dari pengguna, data alamat IP, data lokasi dimana pengguna mengakses internet, serta data-data lainnya. Selain perlindungan, VPN juga dikatakan untuk memaksimalkan kecepatan akses internet melalui server – server yang digunakannya.
Penggunaan Secara Ilegal
Sendangkan kategori penggunaan Ilegal merupakan Penggunaan VPN dengan tujuan yang tidak baik. Seperti untuk mengakses berbagai situs – situs terlarang, maupun berbagai transaksi terlarang. Mengakses situs terlarang dan transaksi terlarang ini, bisa diartikan melakukan akses situs – situs tertentu untuk melakukan transaksi pembelian maupun penjualan obat – obatan terlarang seperti berbagai jenis narkotika dan sebagainya. Serta penggunaan internet untuk melakukan berbagai transaksi maupun komunikasi untuk pembelian maupun penjualan berbagai alat yang dilarang, seperti senjata berbahaya, bom, bahan peledak dan lain sebagainya.
Selain itu, penggunaan VPN Secara Ilehal juga bisa dikategorikan menggunakan VPN untuk melakukan komunikasi dengan kelompok kelompok terlarang. Seperti dengan teroris, pembunuh bayaran, serta berbagai kelompok terlarang lainnya.
Sehingga bisa kita simpulkan, jawaban dari pertanyaan Bisakah VPN Menjadi Ilegal? Adalah Bisa. Bisa menjadi Ilegal ketika digunakan untuk melakukan berbagai tindakan yang bertujuan merugikan orang lain. Baik merugikan secara langsung maupun tidak langsung.
Rekomendasi VPN terbaik
Setelah kita membahas mengenai Bisakah VPN menjadi Ilegal, berikut ini arena laptop akan berikan rekomendasi VPN terbaik yang bisa sahabat arena gunakan. Dimana VPN bersangkutan merupakan VPN dengan keamanan terbaik, kecepatan terbaik, kenyamanan penggunaan dan berbagai kelebihan lainnya.
Express VPN
Express VPN merupakan salah satu VPN yang paling direkomendasikan oleh Arena Laptop. VPN yang satu ini merupakan VPN yang paling mantap untuk digunakan oleh sahabat arena. Karena, yang pertama Express VPN ini memiliki keamanan yang setara dengan keamanan tingkat militer, melalui Enkripsi AES 256 Bit. Enkripsi yang digunakannya ini memungkinkan sahabat arena mendapatkan privasi yang luar biasa. Dimana, Pihak ISP, Pemerintah, maupun penyedia VPN bersangkutan tidak akan memiliki akses ke data sahabat arena. Data yang dimaksudkan disini mulai dari data aktivitas online yang sahabat arena lakukan, maupun data pribadi atau data penting yang sahabat arena miliki.
Selanjutnya Express VPN ini memiliki kecepatan yang sangat tinggi. Hal ini disebabkan karena memiliki lebih dari 3000 server yang tersebar di seluruh dunia, sehingga jumlah pengguna yang mengakses setiap server dapat terkontrol sehingga bisa memberikan kecepatan stabil. Selanjutnya, express VPN memberikan kenyamanan pemakaian yang luar biasa memanjakan penggunanya. Hal ini disebabkan karena Express VPN memiliki sistem tatap muka yang mudah digunakan dan sangat bersahabat dengan setiap pengguna, baik itu pengguna yang sudah biasa menggunakan VPN maupun yang merupakan pemula. Untuk selengkapnya bisa buka disini.